PNM Kirim Bantuan Air Minum untuk Warga Gili Ketapang Hadapi Krisis Kekeringan
Probolinggo – Warga Gili Ketapang, sebuah pulau yang terletak di Kabupaten Probolinggo, tengah menghadapi krisis kekeringan yang parah, menyulitkan mereka dalam mendapatkan air bersih untuk kebutuhan sehari-hari. Menanggapi situasi tersebut, PT Permodalan Nasional Madani (PNM) segera mengirimkan bantuan air minum kepada warga yang terdampak.
Bantuan yang disalurkan melalui program PNM Peduli ini merupakan bagian dari upaya perusahaan untuk memberikan kontribusi positif kepada masyarakat. Sebagai perusahaan yang berfokus pada pemberdayaan masyarakat, PNM ingin meringankan beban hidup warga setempat yang kesulitan mendapatkan air bersih, terutama di musim kemarau panjang.
Gili Ketapang, yang dikenal sebagai destinasi wisata bahari, ternyata memiliki tantangan besar dalam hal pemenuhan kebutuhan air bersih bagi penduduknya. Musim kemarau yang berkepanjangan seringkali membuat sumber air di pulau ini menipis, mempengaruhi kehidupan sehari-hari warga, termasuk para nasabah PNM yang memiliki usaha mikro.
Direktur Utama PNM, Arief Mulyadi, menjelaskan bahwa melalui bantuan ini, PNM berupaya untuk meringankan beban masyarakat dengan menyediakan air minum yang aman dan layak konsumsi. “Kami kirimkan bantuan 100 galon air minum agar warga setempat, khususnya ibu-ibu nasabah PNM Mekaar yang terdampak, bisa tetap semangat menjalankan usahanya,” ujar Arief.
Bantuan tersebut disambut hangat oleh warga Gili Ketapang dan pemerintah setempat. Selain memberikan bantuan air minum, PNM juga terus mendorong pengembangan ekonomi masyarakat melalui program pendampingan usaha dan pembiayaan yang berkelanjutan, agar mereka bisa bangkit dan berkembang meskipun di tengah kesulitan.
“Salah satu komitmen PNM adalah untuk terus hadir di tengah masyarakat, bukan hanya sebagai lembaga keuangan, tetapi juga sebagai mitra pembangunan yang peduli terhadap keberlangsungan hidup keluarga prasejahtera,” tutup Arief Mulyadi.